The Gamers - XP

Tips & Trik Seputar Game dan Teknologi

Selasa, 25 Februari 2014

Sadarkah kamu bahwa ponsel canggih yang kamu miliki sekarang ini sudah mengalami banyak perkembangan dari versi ponsel jaman dahulu? Ponsel merupakan salah satu teknologi yang memiliki perkembangan cukup pesat dari jaman ke jaman. Mari nostalgia sedikit tentang perkembangan ponsel dari awal kemunculannya sampai saat ini.

Kamis, 20 Februari 2014

Flashdisk, barang mini dengan manfaat yang super besar ini dibutuhkan oleh hampir tiap orang pada saat seperti sekarang ini. Flashdisk dibutuhkan oleh para professional, pelajar, wirausahawan bahkan ibu rumah tangga.
Namun masih banyak diantara kita yang belum sepenuhnya paham bagaimana acara menjaga flashdisk agar tetap awet. Kalau sudah rusak, bisa-bisa data yang disimpan di dalamnya tidak akan bisa dibuka. Alhasil, data penting hilang dan pekerjaan pun terabaikan. Bagaimana agar hal ini tidak terjadi? Coba rawat flashdisk-mu dengan cara-cara di bawah ini.
 PC Media Antivirus (PCMAV) merupakan satu-satunya antivirus di dunia yang mengandung formula dan teknologi khusus yang unik dan tangguh untuk mengatasi virus komputer yang menyebar luas di Indonesia, baik jenis lokal maupun mancanegara (asing), secara akurat dan tuntas hingga pulih 100%.
Nah kali ini saya akan membagikan Smadav Pro 2014 Rev. 9.6.1 secara full.Smadav adalah salah satu antivirus lokal asli buatan anak bangsa.Pada versi ini Smadav lumayan banyak perubahan yaitu penambahan database 223 virus baru, penyempurnaan proses instalasi Smadav, penambahan teknik pendeteksian virus pada USB, dan perubahan tampilan utama Smadav 2014 ini.

Rabu, 19 Februari 2014

Sistem operasi Android membuka kesempatan bagi banyak developer untuk membuat aplikasi dan game Android. Banyaknya pengguna Android juga menjadi alasan mereka untuk membuat aplikasi dan game yang dapat dijalankan di sistem operasi tersebut.
Banyak developer yang merilis hasil karyanya secara gratis dan Google pun menyediakan sarana yang memudahkan mereka untuk memasarkan aplikasi atau game buatannya kepada pengguna Android melalui Google Play Store.
Lalu, apa tujuan para developer ini membuat aplikasi untuk Android dan bagaimana mereka memperoleh pendapatan? Para developer ini bisa memperoleh pendapatan dari aplikasi melalui iklan yang muncul di aplikasi dan game yang mereka buat. Iklan semacam ini muncul ketika kamu membuka aplikasi atau memainkan game yang bersifat free/ gratis seperti Angry Bird Star Wars Free atau Flappy Bird.
Sebagian dari kamu mungkin merasa terganggu dengan munculnya iklan ketika menggunakan aplikasi atau game tersebut dan mungkin kamu terpikir untuk memblokir iklan di Android. Buat kamu yang memiliki Android yang sudah di-root, kamu bisa memblokir iklan di aplikasi atau game Android hanya dengan menggunakan aplikasi AdFree.
Software atau perangkat lunak tentunya merupakan bagian penting dari sebuah komputer. Banyak software yang bisa kamu gunakan secara gratis, namun banyak juga software berbayar, yang artinya kamu perlu membayar untuk dapat menggunakannya. Seringkali, program berbayar ini dibajak sehingga dapat digunakan secara gratis.
Tidak disarankan kamu untuk menggunakan software bajakan karena selain merugikan pembuatnya dan melanggar hak cipta, software bajakan juga rentan mengandung malware, seperti virus hingga spyware yang bisa membahayakan keamanan komputer kamu. Di Indonesia, tentunya kamu sudah sering melihat program bajakan yang didistribusikan melalui Internet maupun dijual di toko komputer dan berikut ini adalah 6 software yang sering dibajak di Indonesia.
Kebanyakan smartphone atau ponsel pada saat ini menggunakan layar sentuh atau touchscreen. Layar sentuh bisa mengalami kerusakan apabila tidak dirawat dengan baik dan benar. Terlebih lagi karena sifatnya yang sensitive, layar sentuh atau touchscreen ini harus diperlakukan secara ‘istimewa’.
Bagaimana cara merawat layar sentuh ponsel atau gadget kamu yang lainnya? Ini dia caranya.

Rabu, 12 Februari 2014






Terdapat berbagai istilah komponen komputer yang mungkin membingungkan bagi sebagian orang. Misalnya saja APU, CPU dan GPU. Apa perbedaannya? Jika kamu tidak mengetahui perbedaan APU, CPU dan GPU, maka kamu tidak dapat memahami apa yang dimiliki sebuah komputer.Setiap komponen memiliki kelebihan dan kekurangan, sehingga pemahaman mengenai setiap komponen akan membantu kamu ketika akan membeli komputer, atau menambah pengetahuan kamu mengenai komputer.

  • CPU
Kita mulai dengan yang paling mudah. CPU adalah singkatan dari Central Processing Unit. Chip ini berfungsi menjalankan setiap hal yang dibutuhkan untuk menjalankan sebuah proses. Tanpa CPU, komputer tidak dapat berfungsi. CPU menjalankan setiap proses seperti loading OS, menjalankan perintah untuk menjalankan kalkukasi di Excel atau software lainnya dan sebagainya.


Video games memakan banyak proses dari CPU dan biasanya menentukan kalkulasi khusus untuk game. CPU tersedia dalam berbagai jenis, mulai dari single-core 1.0 Ghz, hingga 8-core 4.0 Ghz. Sebagian CPU memiliki teknologi yang berbeda, seperti Intel Hyperthreading, dimana CPU yang memiliki 4 inti (core) dianggap memiliki8 inti (core) oleh sistem operasi, sehingga kamu bisa memaksimalkan penggunaan CPU 4 core.
  • GPU
GPU adalah singkatan dari Graphical Processing Unit, komponen yang memproses tampilan di layar kamu. Komputer dapat berfungsi tanpa GPU, namun tidak dapat menampilkan apapun di monitor. GPU tersedia dalam berbagai bentuk dan ukuran, berbentuk lempengan atau yang sering disebut card dan dapat kamu colok ke dalam slot PCI-Express pada desktop, hingga berbentuk chip yang disebut integrated graphic chip.


Perbedaan antara CPU dan GPU adalah GPU khusus untuk memproses grafis yang membutuhkan hingga milyaran kalkulasi per detik. Jumlah core yang dimiliki GPU tergantung masing-masing vendor. nVidia biasanya memiliki spesifikasi tinggi pada setiap chip meski jumlahnya tidak banyak, sementara GPU dari AMD memiliki banyak chip untuk meningkatkan performanya. Kartu grafis high-end biasanya memiliki 68 core untuk nVidia, sementara AMD memiliki hingga 1500 core.
  • APU
Nah, setelah memahami pengertian CPU dan GPU, tentunya akan lebih mudah memahami APU. APU adalah singkatan dari Accelerated Processor Unit yang merupakan gabungan dari CPU dan GPU. Komponen ini bertujuan untuk memberikan processing yang lebih cepat karena kedua komponen dapat terhubung dengan lebih cepat, ditambah lagi bentuknya yang lebih kecil dan efisien.


APU secara umum tidak memberikan kepuasan bagi pengguna tingkat lanjut, namun cukup untuk pengguna awam dan tingkat menengah dengan kebutuhan processor yang tidak terlalu tinggi. Meski dapat digunakan untuk komputer, APU lebih direkomendasikan untuk perangkat mobil, laptop atau PC low-end.

Nah, itulah perbedaan CPU, GPU dan APU yang mungkin membingungkan untuk kamu. Manakah yang lebih baik? Tergantung dari kebutuhan dan tentunya budget kamu. Tentunya artikel ini dapat membantu kamu untuk membantu memahami komponen mana yang lebih cocok untuk kamu.

Sumber
Malware di Android merupakan salah satu ancaman yang ditakuti oleh pengguna Android. Setiap harinya, jumlah malware Android berkembang pesat dan biasanya dapat menyusup tanpa kita ketahui, menginfeksi dengan tujuan merusak, mencuri data atau melakukan remote/ pengendalian jarak jauh.
Flappy Bird mungkin game yang sangat populer saat ini, cukup beberapa minggu saja untuk dapat menarik perhatian jutaan pengguna Android dan iOS untuk memainkannya. Apalagi ketika muncul isu bahwa pembuat flappy bird ditemukan tewas yang langsung menjadi perhatian baik di kalangan pengguna internet.

Selasa, 11 Februari 2014




Pada saat ini saya akan posting tentang cara pasang mod kendaraan GTA SA. Masih banyak orang tidak tahu cara pasang mod kendaraan GTA SA. Nah, ini adalah langkah-langkah cara pasang mod kendaraan GTA SA :

1.        Pertama kalian harus mempunyai spark bisa download disini.
2.        Kali ini saya menggunakan mod mobil Lamborghini LP750-4 Veneno disini.
3.        Buka modnya dan ekstrak yang berformat .dff & .txd .

4.        Buka spark.exe lalu klik open dan buka gta3.img di direktori GTA SA & buka folder models.
Klik Untuk Perbesar

5.        Lalu klik import pada spark dan blok ke-2 file modnya lalu klik open.

6.        Setelah diimport klik save dan keluar.

7.        Dan bukalah GTA SA anda.


Jika kalian ingin mod kendaraan lainnya kalian bisa download disini. Selamat bereksperimen.

Sabtu, 08 Februari 2014


CLEO adalah satu aplikasi untuk modifikasi game GTA yang di keluarkan oleh SunnyBuilder. Dengan CLEO kita edit Mod secara lebih luas, kita juga dapat membuat karakter utama melakukan apa saja. Kali ini saya akan memberitahu cara pasang mod cleo pada GTA San Andreas, ini langkahnya.
  • Namanya pasang mod cleo, kita harus punya cleo yang belum punya download disini
  • Buka cleo 4 setupnya lalu instal cleo 4-nya
  •  Lalu pilih direktori GTA San Andreas
  • Langsung klik next

  • Klik Instal

  • Pada saat install cleonya pasti keluar pop-up seperti ini 3 kali, maka pencet saja ignore penyebabnya cari di google
  • Klik close maka GTA SA anda telah terpasang cleo sekarang pasang modnya
  • saya akan pasang mod speedometer download disini
  • buka modnya copy gasoline.cs dan asset_radar.ard ke folder cleo yang ada di GTA SA
  • Lalu copy gasoline.txd ke GTA San Andreas\models
  • Buka GTA-nya. Selamat bermain

Jumat, 07 Februari 2014


Sebelumnya saya posting tentang Download Mod ENB Low PC GTA San Andreas, sekarang saya posting Cara Download Video di Youtube Tanpa Software. Ini langkah-langkah-nya :
  • Pertama anda buka youtube terlebih dahulu. 
  • Lalu cari video apa yang  anda inginkan. Kali ini saya menggunakan video klip slipknot disini
  • Buka video tersebut. Lalu anda cukup menambahkan ss sebelum URL video yang akan anda download, lalu tekan Enter. Contoh : ssyoutube.com/watch?v=XEEasR7hVhA.

  • Lalu pilih format video yang anda inginkan seperti FLV, MP4, 3GP, dan format lainnya.


  • Selesai.

Kali ini saya posting mod ENB GTA SA. ENB series adalah mod / addon untuk meningkatkan Grafis sebuah game menjadi lebih realistik. Nah ini Screenshot nya :


Download | 66 KB

Mie instan terkenal akan rasanya yang enak dan mudah dibuat. Namun apakah Anda tahu apa yang terjadi jika terlalu banyak makan mie instan? Sama seperti makanan instan lainnya, biasanya makanan yang instan jika sering dikonsumsi akan berakibat buruk pada kesehatan.

Berikut hal-hal buruk jika terlalu sering mengkonsumsi mie instan.
  • Mencegah penyerapan gizi.
Secara tidak langsung, terlalu banyak mengkonsumsi mie instan dapat mempengaruhi penyerapan gizi dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
  • Kanker
Ternyata mie instan yang dibungkus dengan wadah styrofoam dapat memicu terjadinya kanker.
  • Keguguran
Terlalu banyak makan mie instan dapat mempengaruhi perkemabangan janin atau bahkan keguguran.
  • Gangguan pencernaan
Mie instan terkenal dapat mengganggu sistem pencernaan, seperti kembung dan sembelit.
  • Penyakit jantung dan ginjal
Mie instan mengandung jumlah natrium yang tinggi, sehingga terlalu banyak mengkonsumsi mie instan dapat menyebabkan hipertensi, penyakit jantung, stroke dan kerusakan ginjal.

Seberapa sering Anda makan mie instan?

Sumber

Sabtu, 01 Februari 2014


Permen karet dipasarkan bukan untuk ditelan tapi terkadang bisa tidak sengaja tertelan, terutama pada anak-anak. Lantas apa yang terjadi bila permen karet tak sengaja masuk ke dalam tubuh? Ada mitos yang sering digunakan untuk menakuti anak-anak, yang menyebutkan bahwa menelan permen karet dapat membuatnya tetap berada di dalam usus selama 7 tahun sebelum akhirnya dicerna. Sebuah kisah menakutkan bahkan menceritakan bahwa permen karet yang tertelan bisa membungkus jantung dengan sendirinya. Benarkah demikian?

Permen karet sebenarnya terbuat dari karet dasar, pemanis, pewarna dan penambah rasa. Karet dasar yang mudah dicerna biasanya terbuat dari campuran elastomer, resin, lemak, emulsifier dan lilin. Perut memang tidak dapat memecah permen karet sebagaimana yang dilakukan terhadap makanan lain. Namun sistem pencernaan memiliki cara lain untuk menangani benda-benda yang Anda telan. Usus akan terus bergerak dan menggerakkan permen karet hingga membuatnya melewati usus dan keluar dari ujung sistem pencernaan, seperti dilansir Dailymail.

Jadi, permen karet bisa berakhir di kamar mandi satu atau dua hari kemudian. Meskipun permen karet lengket, tapi biasanya tidak bisa mengalahkan kekuatan yang dimiliki usus. Air ludah akan berupaya mencerna permen karet segera setelah benda lengket itu dimasukkan ke dalam mulut. Meskipun yang dicerna kebanyakan adalah pemanis dan tambahan lainnya, tapi banyak juga bahan dasar permen karet yang ikut dicerna. Kemudian permen karet akan turun ke otot perut, yang berkontraksi seperti gerakan cacing tanah, yang kemudian perlahan-lahan memaksanya melewati sistem pencernaan.

Namun permen karet bisa berbahaya bila yang tertelan dalam jumlah banyak atau dalam ukuran yang besar dan dalam waktu yang singkat. Kondisi ini bisa menyebabkan penyumbatan dalam sistem pencernaan, yang paling sering terjadi pada anak-anak karena saluran pencernaannya berdiameter kecil. Tapi kasus tersebut sangat jarang terjadi.

Jadi apa yang harus dilakukan bila tidak sengaja menelan permen karet?

1. Segera minum air putih yang banyak. Hal ini menghindari agar permen karet tidak menutup kerongkongan yang menyebabkan tersedak, terutama pada anak-anak.

2. Untuk cepat mengeluarkan permen karet dari tubuh, juga bisa dibantu dengan makanan. Makanan akan membantu mendorong permen karet sehingga gerakan peristaltik dari usus semakin cepat mengeluarkannya dari tubuh.

Sumber